Link Banner
Link Banner

Saturday, July 28, 2018

Model Rambut Pria Korea Pilihan Pria Indonesia

Kaum pria ternyata tidak kalah dari kaum wanita dalam hal penampilan. Meskipun secara umum kaum pria cenderung lebih cuek dalam berpenampilan terutama untuk urusan busana, tetapi tidak demikian untuk urusan model rambut.

Biasanya, model rambut yang digunakan dapat menggambarkan bagaimana kepribadian atau kehidupan pria tersebut. Seperti pria yang bekerja di kantoran akan lebih cenderung menggunakan model rambut yang itu-itu saja dengan potongan pendek standar yang memang karena mematuhi peraturan kantor untuk selalu berpenampilan rapi dan sopan.

Namun, berbeda dengan para kalangan pria muda terlebih mereka yang masih remaja yang sedang mencari jati diri mereka. Mereka akan cenderung mengikuti model rambut para idola mereka, seperti model rambut pria Korea yang sempat menjadi pusat perhatian sejak beberapa waktu lalu.

Berkembangnya kebudayaan Korea di masyarakat Indonesia dari berbagai media seperti film dan sebagainya, membuat sebagian masyarakat Indonesia menjadikan mereka sebagai pusat model. Begitu halnya juga dengan kaum pria Indonesia yang merasa bahwa model rambut pria Korea berbeda dengan model rambut orang Indonesia pada umumnya.

Seperti halnya perkembangan berbagai model rambut di Indonesia, model rambut di Korea pun turut berkembang dari tahun ke tahun. Oleh karena itu, tidak jarang pria di negara kita mengikuti model rambut pria Korea saat awal maraknya kebudayaan dan model Korea di Indonesia berkembang sampai pada saat ini.

Alasan lain dari pria di Indonesia mengikuti model rambut pria Korea adalah bahwa banyaknya wanita, terutama kaum remaja yang menyukai aktor-aktor Korea dengan model rambutnya tersendiri. Oleh karena itu, kaum pria pun tidak kalah dalam mengikuti perkembangan model rambut pria Korea saat ini. Berbagai model rambut seperti mohak yang ditata rapi akan memberikan kesan bahwa ternyata model rambut pria di Korea tidak selalu dengan tatanan model rambut berantakannya.

Seperti halnya kaum wanita, para kaum pria pun harus mengetahui bahwa menggunakan model rambut pria Korea tidak selalu pasti sesuai dengan dirinya. Hal ini tentu akan berpengaruh pada penampilan dan rasa percaya diri. Kaum pria sangat dianjurkan untuk memperhatikan bentuk wajah sebelum menentukan apakah akan mengikuti model rambut bintang-bintang Korea atau tidak, serta model yang manakah yang akan dipilih.

T

No comments:

Post a Comment